Minggu, 31 Juli 2011

Life is not difficult

    
    
    Untuk apa kita hidup? Hm, pertanyaan yang sering kita dengar, namun cukup beragam jawabannya. Jadi, untuk apa ya?
    Pernahkah kita menyadari bahwa hidup kita ini adalah sebuah perjalanan, perjalanan yang bisa dibilang cukup panjang, namun sesungguhnya tidak demikian panjang. Maksudnya? Pernah mendengar kata-kata, "hidup di dunia hanya sementara"? Itulah mengapa perjalanan alias hidup kita sesungguhnya tidak cukup panjang. Karena kehidupan yang sesungguhnya bukanlah di dunia, tapi di akhirat, tempat yang kita kenal sebagai tempat berlangsungnya kehidupan kita yang kekal& abadi.
    Kembali ke perjalanan, seperti halnya kita berjalan, berlari, menaiki kendaraan di daratan, berlayar di lautan, atau terbang di langit. Tentu saja bukan hal yang mudah seperti mengedipkan mata. Terkadang daratan terlalu berliku untuk dilewati, lautan terlalu luas untuk diarungi, dan langit terlalu tinggi untuk ditelusuri. Beratnya medan di darat, tingginya ombak di laut, dan kencangnya angin di langit, apapun itu bisa saja menghambat perjalanan yang kita lakukan.
    Namun, seberapa kuat niat atau tekad kita untuk melalui semua itu, seberapa besar keberanian kita, keinginan kita, seberapa keras semangat kita, usaha& perjuangan kita, untuk mencapai tujuan dari perjalanan tersebut. Itu yang kita butuhkan, sangat kita butuhkan dalam menempuh sebuah perjalanan cukup panjang yang kita sebut hidup.Seberapa sulit hidup? bayangkanlah seberapa berat perjalanan. 
    Bukankah Tuhan sudah sedemikian rupa menciptakan kita untuk bisa bertahan menempuh perjalanan itu? Kesabaran, Ikhtiar, Tawakal, dan Bersyukur, semua itu telah Tuhan berikan khusus hanya kepada kita sebagai manusia. Dan itu semua lebih dari cukup untuk membantu kita, meringankan beban kita, dalam menempuh perjalanan.
    Bagaimana apabila keempat hal tersebut telah kita lakukan namun kita masih merasa tidak mampu menempuh perjalanan itu? Eits, satu hal kesalahan yang selalu kita perbuat, yaitu menentukan tujuan. Bukan hanya tujuan di akhir perjalanan, namun tujuan-tujuan kecil yang kita lupakan padahal dari tujuan kecil itulah kita bisa mencapai tujuan akhir kita. Apa? Sabar yang kita lakukan, ikhtiar yang kita lakukan, tawakal yang kita lakukan, dan rasa bersyukur yang kita lakukan, lakukanlah semata-mata karena mengharapkan pahala dari Tuhan, Allah SWT. Maka niscaya keempat hal yang kita lakukan itu takkan sia-sia.
    So life is not dificult :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar